skip to Main Content
Jl. Bubutan 127 - 135 Surabaya +62811 3115 8000 info@kencanaindonesia.co.id
Rumus Kuda Kuda Baja Ringan Bentang 6 meter

Cara Menghitung Kebutuhan Baja Ringan untuk Kanopi Ukuran 6×6

Perhitungan yang cermat dalam penggunaan baja ringan untuk kanopi bukan hanya sekadar angka. Ini adalah investasi jangka panjang yang akan menjamin keamanan dan keindahan rumah.

Dengan menghitung kebutuhan baja ringan secara akurat, pemilik bangunan bisa menghindari pemborosan material, mengurangi biaya konstruksi, hingga memastikan kanopi mampu menahan berbagai kondisi cuaca.

Kini, pemilik bangunan dapat menentukan berapa ukuran kanopi sesuai kebutuhan. Seperti kanopi ikuran 6×6 yang dapat diterapkan untuk teras rumah.

Cara Menghitung Kebutuhan Kanopi Baja Ringan 6×6

Sebagai contoh, teras rumah akan dibuat kanopi untuk carport dengan lebar 6 m dan panjang 6 m. Kanopi ini akan dibuat dengan menempel pada tembok bangunan utama dan memiliki 2 tiang tinggi 3 m.

Guna mempermudah proses penghitungan, dibutuhkan ilustrasi gambar yang dapat dibuat seperti berikut.

Gambar ilustrasi kanopi baja ringan ukuran 6x6 m
Gambar ilustrasi kanopi ukuran 6×6 m
  1. Kebutuhan Kanal C

Berdasarkan gambar ilustrasi di atas, rangka tepi kanopi menerapkan metode cremona (double frame), sehingga 2 kanal C 0,75 mm sesuai ukuran diletakkan sejajar. Sementara untuk bagian yang menempel pada tembok dan tengah menerapkan single frame.

Mengingat setiap batang baja ringan kanal C memiliki panjang 6 m, maka diperlukan:

Bagian tepi depan: 2 x lebar bangunan bagian depan= 2 x 6 = 12 = 2 batang kanal C.

Bagian tepi samping: 4 x panjang bangunan = 4×6= 24=4 batang kanal C.

Bagian belakang dan tengah: [(1 x lebar bangunan) + (1 x lebar bangunan)]/6 = [(1 x 6) + (1 x 6)]/6 = 2 batang kanal C.

Bagian usuk: dengan jarak 1 m dan panjang kanopi 6 m, maka dibutuhkan 5 batang kanal C.

Tiang: Tinggi tiang dapat dibuat 3 m dan double frame. Maka, dibutuhkan 2 batang kanal C.

* Jadi, total kebutuhan kanal C untuk kanopi carport 6 x 6 m adalah= 2+4+2+5+2 = 15 batang kanal C.

Baca juga: Golden Property Awards 2024: KENCANA® Baja Ringan Unggul Lewat Suara Masyarakat

  1. Kebutuhan Reng

Masih mengacu pada gambar di atas, diketahui jarak reng yang umum digunakan adalah 0,60 m (60 cm). Maka kebutuhan reng untuk panjang kanopi 6 m adalah:

Reng: Panjang kanopi/jarak reng = 6 m/0,60 m= 10 potongan reng. Mengingat panjang reng baja ringan adalah 6 m, maka dibutuhkan= (lebar kanopi x jumlah potongan reng)/6= (6 x 10)/6 = 10 batang reng baja ringan.

  1. Kebutuhan Penutup Kanopi

Meskipun bukan merupakan bangunan utama, material untuk kanopi perlu diperhatikan. Bukan hanya rangka baja ringan, pastikan bahan untuk kanopi (penutup) juga berkualitas. Seperti atap gelombang KR 5 KENCANA® dengan lebar efektif 750 mm (0,75 m) dan panjang menyesuaikan dengan pesanan.

Produk KR5 bukan hanya kokoh dan tahan karat karena terbuat dari Baja Lapis Aluminium Seng (BjLAS) berkualis dan sudah ber-SNI. Atap KENCANA® ini juga mudah dipasang dan mencegah kebocoran karena adanya sistem pengunci sambungan (interlock overlapping system) serta alur pengaman.

Adapun kebutuhan KR 5 sebagai kanopi (penutup) adalah = lebar kanopi/lebar efektif material= 6/0,75= 8 lembar dengan panjang 6 m.

***

Itulah cara menghitung prediksi kebutuhan baja ringan untuk kanopi ukuran 6×6. Berdasarkan penghitungan tersebut, dibutuhkan 15 batang kanal C, 10 batang reng, serta 8 lembar KR5 KENCANA® panjang 6 m.

Agar lebih akurat, penghitungan kebutuhan baja ringan dapat diserahkan pada aplikator yang telah bersertifikasi dan berpengalaman atau konsultasi pada pihak terpercaya seperti KENCANA®.

KENCANA® juga menyediakan fasilitas pada konsumen untuk menghitung berapa kebutuhan baja ringan menggunakan software khusus, yaitu MAXIcad.

This Post Has 0 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top
error: Content is protected !!