skip to Main Content
Jl. Bubutan 127 - 135 Surabaya +62811 3115 8000 info@kencanaindonesia.co.id

Kenali Material dengan Baik, Besi dan Baja Berbeda!

Sampai saat ini, mungkin masih banyak yang menganggap bahwa besi dan baja adalah sama. Padahal, besi dan baja berbeda.

Kedua material ini pun memiliki beberapa perbedaan berdasarkan bahan material, sifat, dan karakternya.

Itulah mengapa, sebelum Anda menggunakannya, kenali dulu perbedaan besi dan baja seperti ulasan berikut ini.

Material Pembentuk

Baja merupakan jenis logam perpaduan dari beberapa material, seperti besi, karbon, kromium, nikel, silikon, sulfur, mangan, alumunium, nitrogen, dan oksigen.

Berbeda dengan besi. Material ini hanya terdiri dari unsur tunggal dan tidak tercampur dengan jenis logam manapun.

Karakteristik

Besi dan baja berbeda bukan hanya berdasarkan material pembentuknya. Namun karakteristiknya pun tidak sama.

Dimana besi lebih mudah berkarat. Sementara untuk baja mempunyai sifat anti karat dan lebih tahan terhadap udara lembap.

Meski mudah berkarat, namun besi memiliki tingkat elastisitas yang lebih tinggi. Hal ini berbeda dengan baja yang cenderung kaku.

Tingkat kekerasan dan daya tarik baja lebih baik karena adanya karbon. Bahkan, dapat dikatakan bahwa kekuatannya 1.000 kali lebih kuat daripada besi murni.

Sifat

Baja mempunyai sifat mekanis yang lebih baik daripada besi. Sifat baja ini meliputi:

  • Tangguh dan ulet
  • Mudah ditempa dan diproses
  • Sifatnya mudah diubah dengan mengubah karbon dan perlakuan panas
  • Kadar karbon lebih rendah daripada besi

Penggunaan

Baik besi maupun baja juga sering digunakan dalam konstruksi. Namun, dalam hal peralatan dapur, baja lah yang sering digunakan.

Salah satu jenis baja yang populer digunakan pada konstruksi bangunan dan terkadang sebagai kitchen set adalah baja ringan atau galvalum.

Jenis baja ini dikenal juga sebagai baja karbon rendah karena presentase karbonnya sangat rendah, yaitu kurang dari 0,3%.

Pada intinya, besi dan baja berbeda. Keduanya dapat dibedakan berdasarkan material pembentuk, karakteristik, dan sifatnya.

Baik besi dan baja memang tetap banyak digunakan untuk konstruksi. Namun, dapat dikatakan bahwa baja lah yang lebih unggul karena beberapa keunggulannya, seperti tahan karat.

Bicara tentang jenis baja, baja ringan adalah salah satu yang populer karena selain tidak mudah berkarat, mudah dipasang, dan ringan.

Back To Top
error: Content is protected !!